Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Pangdam I/BB Terpilih Dalam Musprovsu Sebagai Ketua Perbakin Sumut Periode 2022- 2026

Minggu, 30 Oktober 2022, Oktober 30, 2022 WIB Last Updated 2022-10-30T07:12:40Z

Medan, Komando.Top -  Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin) Sumut telah melaksanakan Musyawarah Provinsi (Musprov) Perbakin Sumut TA 2022, dan berhasil menetapkan Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, SE, MSi, terpilih menjadi Ketua Perbakin Sumut periode 2022-2026 di Wisma Benteng Medan, Sabtu (29/10/2022). 


"Terima kasih atas kepercayaan kepada saya untuk memimpin Perbakin Sumut ini. Mari kita rapatkan barisan dalam berorganisasi, sehingga bisa semakin memajukan olahraga menembak di daerah ini, termasuk untuk mendukung pelaksanaan PON XXI Sumut dan Aceh tahun 2024 mendatang," ucap Mayjen Achmad Daniel Chardin.

Dikatakan Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, sebagai Ketua Terpilih Perbakin Sumut ini, ia akan segera melakukan peningkatan kinerja Perbakin dimulai dari penjaringan, pelatihan, hingga para atlet bisa berkontribusi dalam event PON XXI mendatang sesuai visi dan misi untuk Perbakin Sumut kedepannya.


Dalam visi dan misi sebagai Ketua Perbakin Sumut ingin adanya restrukturisasi organisasi Pengprov Perbakin Sumut, perbaikan tata kelola manajemen Pengprov Perbakin Sumut, perubahan budaya organisasi Pengprov Perbakin Sumut untuk mencapai keunggulan kompetitif, pengelolaan sistem penerimaan, revitalisasi latihan dan perlombaan secara transparan, meningkatkan fasilitas, mewujudkan atlit berprestasi, serta membangun kolaborasi terhadap intansi maupun stakeholder terkait lainnya.


"Visi-misi ini akan berhasil bila semua pihak terkait ikut berkolaborasi dan bersama-sama memberi masukan konstruktif untuk kemajuan organisasi Perbakin Sumut ke depannya," pungkas Pati TNI AD abituren Akmil 1990 ini.


Dalam kesempatan itu, jenderal bintang dua kelahiran Kota Binjai itu juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada ketua beserta pengurus sebelumnya atas dedikasi dan kerja nyatanya dalam membangun organisasi Perbakin Sumut.


Turut hadir di acara, perwakilan dari Kapoldasu, Danlantamal I Belawan, Dankosek I Medan, Kasdam I/BB, Kabinda Sumut, sejumlah pejabat utama Kodam I/BB, Ketua Harian Perbakin Sumut dan seluruh pengurus Pengcab Kota dan Kabupaten se Sumut.

Komentar

Tampilkan

  • Pangdam I/BB Terpilih Dalam Musprovsu Sebagai Ketua Perbakin Sumut Periode 2022- 2026
  • 0

Terkini

Topik Populer