Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Berikan Rasa Aman dan Nyaman, Pangdam I/BB & Kapoldasu Gelar Patroli Skala Besar Malam Takbiran

Sabtu, 22 April 2023, April 22, 2023 WIB Last Updated 2023-04-22T00:58:25Z

Komando.Top | Medan – Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat saat takbiran, Panglima Komando Daerah Militer I Bukit Barisan (Pangdam I/BB) Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin SE, MSi bersama Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Kapoldasu) Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak telah melaksanakan patroli skala besar di malam takbiran, Jumat (21/4/2023) malam.

Saat melakukan Patroli, turut hadir Wakapoldasu Brigjen Pol Jawari, Kabinda Sumut Brigjen TNI Asep Jauhari Puja Laksana serta pejabat TNI/Polri lainnya berkeliling Kota Medan.

Dengan mengendarai sepeda motor, Pangdam I Bukit Barisan dan Kapoldasu beserta puluhan personel TNI/Polri berangkat dari Makodam I Bukit Barisan menuju Pospam di Jalan Kapten Muslim Medan.

Setibanya di Jalan Kapten Muslim, Pangdam I/BB dan Kapoldasu memberikan bingkisan kepada personel yang bertugas di Pospam dalam melaksanakan tugas Operasi Ketupat Toba 2023 mengamankan malam takbiran dan lebaran Hari Raya Idul Fitri 1444 H di Kota Medan.

Kemudian, Pangdam I/BB beserta rombongan melanjutkan perjalanan menuju Jalan Griya/Adam Malik lalu berhenti di Pospam untuk memastikan kesiapan personel melaksanakan pengamanan lebaran.

Pangdam I/BB bersama Kapoldasu juga melakukan pengecekan kondisi personel TNI- Polri yang berada di Pospam Carefour, Jalan Gatot Subroto, memastikan personel TNI- Polri benar-benar melaksanakan tugasnya sesuai instruksi.

“Pangdam I/BB bersama Kapoldasu beserta rombongan Pejabat TNI - Polri telah melaksanakan patroli skala dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat saat malam takbiran,” ujar Kepala Penerangan Kodam I/BB Kol. Inf Rico Julyanto Siagian.

“Ada sebanyak 13.900 personel yang kita turunkan yang melibatkan TNI, Polri dan Pemkab. Itupun masih bisa ditambahkan dengan pasukan cadangan,”pungkasnya

Komentar

Tampilkan

  • Berikan Rasa Aman dan Nyaman, Pangdam I/BB & Kapoldasu Gelar Patroli Skala Besar Malam Takbiran
  • 0

Terkini

Topik Populer