Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Pangdam I/BB Bersama Forkopimda Riau Sambut Kehadiran Presiden RI Di Bumi Lancang Kuning

Rabu, 04 Januari 2023, Januari 04, 2023 WIB Last Updated 2023-01-04T10:36:47Z
Komando. Top | Pekanbaru - Panglima Komando Daerah Militer I Bukit Barisan (Pangdam I/BB) Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, SE, MSi, bersama Forkopimda Riau menyambut kedatangan Presiden RI, Joko Widodo di Bandara Sutan Syarif Kasim, Pekanbaru, Riau, Rabu (4/1/2023).

Dalam kunjungan kerja ini Presiden Jokowi didampingi Ibu Iriana Joko Widodo dan sejumlah menteri kabinet yakni Menteri BUMN, Erick Tohir dan Menteri PUPR, Basuki.

Kunjungan kerja pertama Presiden Joko Widodo di awal tahun 2023 di Bumi Lancang Kuning ini juga turut disambut Gubernur Riau, Syamsuar, Kapolda Riau, Irjen Pol M Iqbal, Danrem 031/WB, Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung, SAP, dan unsur Forkopimda lainnya.

Sesuai jadwal, Presiden bersama Ibu Iriana Joko Widodo akan dijadwalkan melakukan road show sekaligus menyapa warga masyarakat yang ada di Pekanbaru, Kampar, Siak, Dumai dan Rokan Hilir (Rohil).

Pangdam I/BB selaku Pangkogasgabpad Pengamanan VVIP menegaskan, operasi pengamanan Presiden dan rombongan selama berada di Provinsi Riau telah disiapkan dengan melibatkan segenap unsur kekuatan TNI-Polri yang ada di daerah.

"Kita berharap seluruh rangkaian kegiatan Presiden bersama Ibu Negara berlangsung aman, lancar dan tanpa hambatan," ucap Mayjen Achmad Daniel Chardin.

Komentar

Tampilkan

  • Pangdam I/BB Bersama Forkopimda Riau Sambut Kehadiran Presiden RI Di Bumi Lancang Kuning
  • 0

Terkini

Topik Populer