Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Kunjungan Ke Korem 023/KS, Kasdam I/BB Berikan Tali Asih Kepada Penarik Becak

Jumat, 09 Desember 2022, Desember 09, 2022 WIB Last Updated 2022-12-09T06:51:25Z
Sibolga, Komando.Top - Tentara Nasional Indonesia (TNI) berasal dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat, Sesuai Tujuh perintah harian Kasad, dimana salah satunya, dimana prajurit TNI berada harus bisa memberikan solusi dan bermanfaat bagi masyarakat di sekitarnya. 
Hal ini disampaikan Kepala Staf Komando Daerah Militer I Bukit Barisan atau Kasdam I/BB Brigjen TNI Rifky Nawawi, SE, SIP, usai melaksanakan Kegiatan Bakti Sosial (Baksos) dengan memberikan tali asih kepada para abang becak dan warga prasejahtera yang ada di Tangkahan Pasar Ikan Modern Kota Sibolga, Kamis (8/12/2022).

Kasdam berharap, pemberian tali asih ini bisa menjadi penyemangat bagi para abang becak maupun warga masyarakat untuk terus berjuang mencari nafkah yang halal, guna menyejahterakan keluarganya.

"Para penarik becak adalah pahlawan bagi keluarganya. Karena itu, jangan pernah berputus asa apalagi mengeluh. Teruslah bersyukur serta dukung anak-anak kalian untuk menggapai cita-citanya setinggi mungkin dan percayalah sudah banyak, anak -anak abang becak yang sudah jadi dan berprofesi di lingkungan pemerintahan, militer maupun kepolisian," ungkap Kasdam.
Kegiatan baksos yang dipusatkan Makorem 023/KS, Jln Datuk Hitam No.1 Sibolga itu turut dihadiri Danrem 023/KS, Kolonel Inf Dody Triwinarto, SIP, MHan, sejumlah PJU dari Kodam I/BB dan Korem 023/KS. (Pen/Edi. S) 

Komentar

Tampilkan

  • Kunjungan Ke Korem 023/KS, Kasdam I/BB Berikan Tali Asih Kepada Penarik Becak
  • 0

Terkini

Topik Populer