Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Cegah Malaria & DBD, Prajurit Satgas BGC TNI Konga XXXIX-D lakukan Pengasapan (Fogging) di Soedirman Camp

Jumat, 09 Desember 2022, Desember 09, 2022 WIB Last Updated 2022-12-09T14:00:56Z
Komando.Top | Walungu - Dalam rangka mencegah berkembangnya sarang nyamuk Aedes Aegypti dan Anopheles, nyamuk penyebab penyakit malaria dan demam berdarah, Prajurit Satuan Tugas Batalyon Gerak Cepat (Satgas BGC) Tentara Nasional Indonesia Kontigen Garuda (TNI Konga) XXXIX-D, langsung melaksanakan Pengasapan (Fogging) Soedirman Camp, Walungu, Republik Demokratik Kongo. Jumat (9/12/2022). 

Kegiatan Fogging ini merupakan tindakan pengasapan dengan bahan pestisida yang bertujuan untuk membunuh nyamuk secara luas khususnya di areal POB Soedirman Camp, Walungu.
Dokter Satgas BGC Lettu Ckm dr. M. Fadlan menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan pengasapan (fogging) ini dilakukan di area perkantoran, perumahan, kamar mandi serta sarana Olahraga.
“Seperti diketahui demam berdarah adalah penyakit yang cukup beresiko, oleh karena itu harus dilakukan upaya pencegahan lebih dini. Salah satu upaya untuk mencegah terjadinya demam berdarah dengue atau DBD adalah dengan melakukan fogging secara rutin”. tutur dr. Fadlan.

Komentar

Tampilkan

  • Cegah Malaria & DBD, Prajurit Satgas BGC TNI Konga XXXIX-D lakukan Pengasapan (Fogging) di Soedirman Camp
  • 0

Terkini

Topik Populer