Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Di Sumbar, Panglima TNI dan Kapolri Ingatkan Satgas Penanganan Covid-19 Percepat Vaksinasi

Kamis, 04 November 2021, November 04, 2021 WIB Last Updated 2021-11-04T08:48:20Z
Komando.top @ Sumbar - Panglima Komando Daerah Militer I Bukit Barisan Mayor Jenderal TNI Hassanudin bersama Danrem 032/Wbr Brigjen TNI Arief Gajah Mada mendampingi Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat meninjau kegiatan Gebyar Sumdarsin di GOR H Agus Salim Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Rabu (3/11/2021).

Dalam kunjungan itu, Panglima TNI dan Kapolri melakukan telekonfren dengan Danramil Pulau Punjung dan Kapolres Agam. Danramil 03/Pulau Punjung Kodim 0310/SS Mayor Caj (K) Tuti Andayani menjelaskan vaksinasi di Dharmasraya untuk tanggal 2 November 2021 telah mencapai 48,3 persen atau 86.654 jiwa. Untuk jumlah penduduk di areanya, Tuti Andayani menjelaskan berjumlah 228.591 jiwa.

“Permasalahan saat melakukan vaksinasi adalah penyebaran jumlah penduduk yang tidak merata. Selain itu, jarak menuju Puskesmas sangat jauh bagi penduduk. 

Oleh karena itu, kita tetap berupaya memaksimalkan pencapaian vaksinasi ini dengan cara “door to door” ucapnya.

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto mengapresiasi langkah-langkah percepatan vaksinasi yang dilaksanakan berbagai daerah di Sumatera Barat. Namun dia tetap mengingatkan agar masyarakat di daerah mewaspadai gelombang ketiga Covid-19 yang sudah melanda sejumlah negara di dunia.

“Kami menyadari topografi beberapa daerah yang sulit di Sumatera Barat, sehingga perlu dilaksanakan vaksinasi “door to door”. Selain itu, pemerintah daerah harus tetap menjaga masyarakat agar tetap patuh protokol kesehatan, karena beberapa negara di dunia kini tengah menghadapi gelombang ketiga Covid-19. 

Panglima TNI mengingatkan para Satgas Penanganan Covid-19 untuk tetap menjaga Protokol kesehatan dan tetap diutamakan dalam berbagai aktivitas,” tegasnya saat teleconference yang juga di hadiri Tim Sumdarsin dari Kab/Kota se -Sumbar.

Panglima TNI berharap, target vaksinasi sebesar 70 persen di akhir Desember 2021 yang telah dicanangkan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat dapat tercapai dan di November ini bisa mencapai 50 persen.

Selain itu, Panglima TNI dan Kapolri mendorong pemerintah daerah segera melaksanakan vaksinasi anak, sehingga anak-anak bisa segera belajar tatap muka dan berinteraksi secara normal di sekolah dan dalam beragam aktivitas lainnya. (pdc/edi)

Komentar

Tampilkan

  • Di Sumbar, Panglima TNI dan Kapolri Ingatkan Satgas Penanganan Covid-19 Percepat Vaksinasi
  • 0

Terkini

Topik Populer