Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan

Pangdam I/ BB : Kenaikan pangkat merupakan suatu Kehormatan bagi Prajurit

Kamis, 01 April 2021, April 01, 2021 WIB Last Updated 2021-04-01T08:54:46Z
Komando.top @ Medan - Panglima Komando Daerah Militer I/ Bukit Barisan (Pangdam I/BB) Mayjen TNI Hassanudin memimpin Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Perwira Menengah (Pamen) Kodam I/BB, acara digelar di Gedung Balai Prajurit Makodam I/BB, Kamis (1/4/2021).

Pangdam I/Bukit Barisan mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat kepada para perwira yang hari ini telah resmi dinaikkan pangkatnya satu tingkat lebih tinggi dari pangkat semula.

Ucapan selamat juga saya sampaikan kepada para istri perwira yang pada hari ini ikut mendampingi suami dan turut merasakan kebahagiaan. "Saya menyakini bahwa keberhasilan yang diraih para perwira saat ini tidak terlepas dari dukungan yang diberikan para istri kepada suaminya", ucap Pangdam.
Sebagaimana kita pahami bersama bahwa kenaikan pangkat merupakan suatu kehormatan yang diberikan Negara kepada prajurit yang telah mampu menunjukkan integritas dan kredibilitasnya.

Di jelaskan Pangdam bahwa keberhasilan ini bukanlah sesuatu yang dengan mudah dan cepat dicapai melainkan melalui suatu proses perjalanan tugas dan pengabdian yang panjang.

"Disamping itu kenaikan pangkat ini hendaknya diterima dengan penuh rasa syukur dan senantiasa memohon ridho Tuhan yang maha kuasa agar diberi kemampuan untuk dapat melaksanakan tugas yang menjadi tanggung jawabnya", tambahnya.

Saya berharap kenaikan pangkat ini, bisa meningkatkan tekad dan semangat para perwira sekalian untuk mendedikasikan dirinya dalam memberikan pengabdian yang terbaik bagi Kodam I/Bukit Barisan.

"Semoga momentum kenaikan pangkat seperti ini dapat menjadi motivasi dan inspirasi untuk memantapkan etos kerja para perwira sekalian, selain membawa manfaat bagi diri dan keluarga juga membawa kemajuan yang berarti bagi satuan dimana para perwira berada," pungkas Mayjen TNI Hassanudin.

Turut hadir dalam acara tersebut Kasdam I/BB, Irdam I/BB, Kapoksahli Pangdam I/BB, LO TNI AL, LO TNI AU, para Asisten, para Kabalakdam, para Dansat BS wilayah Medan dan Ketua Persit KCK PD I/BB dan pengurus. 

Sumber : Pendam I/BB
Editor    :  Edi Sukarno

Komentar

Tampilkan

  • Pangdam I/ BB : Kenaikan pangkat merupakan suatu Kehormatan bagi Prajurit
  • 0

Terkini

Topik Populer